Forum Rumah Blogger Menanti Perubahan

Forum Rumah Blogger Menanti Perubahan

HAPPY ISRA' MI'RAJ, ALL HUMANS AND ALIENS!

Oke, pagi ini saya mau membawa kabar gembira untuk seluruh Blogger muda, belia, tampan, galau, dan-apapun-sebutannya! Kabar gembira apa? Apaa? Yang di sana suaranya mana?

"Tyar, jayus tau'! Langsung saja berita gembiranya apa?!"

Itu lho, Guys! Forum kita, forum Rumah Blogger, rumahnya seluruh blogger Indonesia berkumpul (which is, habis diserang spammer habis-habisan karena sempat ditinggalkan members dan bahkan moderatornya sendiri), sekarang sudah mulai direnovasi. Thanks to Defri, sang sapi yang gaul beud.

Sapi? Kenapa sapi?

Well, itu karena si sapi-lah yang sudah berinisiatip memusyawarahkan (Ce'ileh bahasanya) para members dan moderatornya RB yang peduli untuk menghidupkan kembali rumah ini. TKP-nya? Klik di sini

Tanpa ditanya, saya, pemilik sah blog ini (meskipun masih numpang domain gratisan) menyatakan dukungan yang sebesar-besarnya kepada Bena Kribo, dkk untuk pengaktifan kembali Forum.rumahblogger.com

Guys, Friends, Aliens.
Dari lubuk hati yang terdalam, saya cintaaaa banget sama forum ini. Bener dech. Di sini saya ketemu teman-teman sesama blogger yang ajaib-ajaib semua. Di sana ada si Lily, Sapigenik, Stellacyan, Biyan, dan lain-lainlah pokoknya, dan oh, ada juga si Vicky, teman sesama blogger yang ch4nTiQu3 en MaNieZz beud #ngenes.

Kita doakan saja semoga progressnya bagus yah! See ya Aliens back there.
Forum.rumahblogger.com is now maintenanced. Woohooo!
Ngisi Bulbonya Benakribo Ahh...

Ngisi Bulbonya Benakribo Ahh...

Postingan Bena tentang BulBo Friendster: Klik

Isinya pertanyaan khas-khas zaman Friendster gicyu dech. Hitung-hitung tunggu Siang, iseng jawab ahh...

Tentang Seseorang :
1. Siapa yang ada di background handphone kamu? (Nggak ada. Jujur aja yah, Pren. Hape saya nokia 6030, backgroundnya putih dengan ornamen biru-biru glitter gicyu karena habis jatuh dan rusaklah LCD-nya. Kalau sudah dapat yang lebih bagus, mungkin akan coba gambarnya SM*SH, soalnya saya dengar mereka imut dan wangi).
2. Siapa orang terakhir yang kamu sms? (Namanya Utun, teman SMA. Mukanya kayak Brad Pitt (no pic=HOAX)
3. Siapa orang terakhir yang kamu bbm? (Gina. Teman saya se-jurusan. Pake BB-nya temen. Kebetulan kontaknya lagi online. Itu kira-kira 2 bulan yang lalu. Yang mau add Pin aku, add yah. Di 085299xxx. Haha)
4. Siapa orang terakhir yang kamu telpon? (Utun juga. Utun ini beruntung sekali)
5. Siapa orang yang sekarang ada di sebelah kamuuu hiii... (Putri Titian, Gita Gutawa, Ichel, Oh I wish)
6. Siapa temen kamu yang baru aja ulang tahun? (Ririn, baru aja kemarin, katanya malah dapet ucapan selamat dari Selena Gomes pacarnya Justin lewat Twitter loh.)
7. Siapa sih temen yang setiap hari kamu ajak ngobrol? (Gundala sama Selvi, mereka motor dan laptop andalan saya)
8. Kenapa dia? (Soalnya Gundala suka nganter saya ke mana-mana, Selvi suka temenin saya main video game)
9. Kalo kamu punya duit 100rb, kamu mau traktir siapa dan apa? (Gita Gutawa)
10. Siapa temen kamu yang pernah bikin kamu nangis? (Fithrah sama Rahman. Mereka kalau ngelawak suka keterlaluan. Saking ngakaknya saya suka sampai keluar airmata :mewek:)


Tentang Kamu :
11. Kebiasaan kamu yang patut ditiru orang lain apa sih? (Sangat terbiasa memiliki wajah yang tampan)
12. Kalo kamu mau ngupil bilang-bilang dulu ngga? (Ngapain bilang-bilang? Kan tinggal kirim surat ke ketua RT?)
13. Biasanya kamu buang upil kemana? (Ke lubang hidung sebelahnya biar mereka kompakan)
14. Apa sih kebiasaan buruk kamu? (Gantengnya suka keterlaluan)
15. Bunyi kentut kamu biasanya gimana sih? (Tergantung, biasanya kayak nada deringnya Nokia)
16. Binatang apa sih yang menggambarkan kamu bangedh? (Binatang yang mirip sama Christian Sugiono, itupun kalau ada)
17. Alat musik yang bisa kamu mainin? (Meja)
18. Biasanya mandi berapa kali sehari? (Mandi? Ah! Itu mitos! Jangan percaya Bung!)
19. Benda dari seseorang yang sampe sekarang masih kamu simpen? apa? dari siapa? (Sweater coklat dari nyokap. Dibelika waktu kelas 3 SMA, masih sering dipake)
20. Benda yang lagi kamu pengenin banget? (Kamera DSLR Canon, novel barunya Andrea Hirata, Donny Dhirgantoro, sama bukunya Pidi Baiq)


Tentang Sekolah / Waktu Sekolah :
21. SMP/SMA mana? (pilih salah satu) (SMA)
22. Nilai paling bagus pelajaran apa? (Bahasa Indoesia)
23. Kalo jajan ke kantin beli apa? (Nasi kuning. Harganya 2.500 waktu tahun 2005)
24. Berapa uang jajannya waktu itu? (5-10ribu perhari, itu sudah bisa kenyang)
25. Pernah jadian ngga waktu itu? sama? (Cuma naksir, cuma ditaksir. Setop sampai situ)
26. Guru yang paling kamu benci? kenapa? (Namanya Pak Mustari, bukannya benci, cuma kadang disayangkan, itu rambut kami anak lelaki suka dijagalnya.)
27. Pelajaran yang paling kamu ngga suka? (Jujur ya! MATEMATIKA!)
28. Siapa temen kamu yang paling aneh di kelas? kenapa? (Ippank. Namanya Ippank. Mukanya suka minta dicela)
29. Gebetan kamu waktu itu? (Cuma naksir)
30. Yang paling kamu kangenin dari sekolah? (Kedubes, nama kelas saya waktu kelas 3)


Tentang Si Dia :
31. Gebetan / Pacar? (Pacar)
32. Siapa tuh namanya berani sebut ngga? (Nurani Ardila)
33. Kenal dimana? (Sekolahnya)
34. Tau makanan kesukannya ngga? (Keju)
35. Kira-kira dia lagi ngapain ya sekarangg? (Ngambek)
36. Kenapa sih kamu suka sama dia? (Dia unik)
37. Dia unyu banget kalo lagi ngapain sih? (Senyum)
38. Lagu yang kamu dan dia banget? (Cinta itu Sengit - Cholil Irma)
39. Terakhir kali ketemu dia kapan? dimana? (Semingguan yang lalu, di sekolahnya)
40. Pengen banget pergi kemana sih sama dia? (Ke bulan)


Tentang lain-lain :
41. Pengen banget bisa ngelakuin apa? (Terbang ke planet Venus, liat hujan meteor)
42. Pengen banget pergi ke negara apa? (Amerika)
43. Sesuatu yang pengen banget kamu punya/beli? (Kamera DSLR Canon, novel barunya Andrea Hirata, Donny Dhirgantoro, sama bukunya Pidi Baiq)
44. Pekerjaan impian kamu? (Dosen, pengajar, penulis, suami, ayah)
45. Artis favorit kamu? (Efek Rumah Kaca)
46. Kalo skrg kamu bisa ketemu sama siapa aja, pengen ketemu siapa? (Rahma. Penasaran sama mukanya)
47. Orang pertama yang kamu follow di twitter? (Lupa)
48. Benda kesayangan kamu yang ilang? (Foto-foto SMA sama masa awal kuliah :mewek:)
49. Sesuatu yang kamu jago banget ngelakuinnya? (Mengkhayal)
50. -- bonus question -- isi sendiri -- (Sudah makan? Jawab: Belum)

SMASH Vs SM*SH. Toloooong!



Para Sm*shblast (baca: penggemar boyband Sm*sh) dan oh, ada juga para AntiSm*sh memborbardir fan pagenya Band SMASH (Band Belgia) karena mengira itu fanpagenya SM*SH, Boyband Indonesia yang menawan itu.

Simpel saja, saya lagi ngakak dan tidak mau ngakak sendiri. Silahkan kunjungi langsung TKPnya di sini.

Beberapa postingan yang bikin saya salto:

Ini Siapaku? Mana Siapamu?

"Tyar, itu Widy Vierra!" Itu komentar si Kelik waktu liat foto ini. Dengan sangat yakin dan benar-benar sok tahu. Dasar, mentang-mentang kuliah di jurusan pendidikan dokter, dia sudah berani berkomentar sok tahu. Sudah salah, yakin pula.

Yang saya tahu nama panggilannya Ichel. Selebihnya? Tidak ada lagi. Saya cuma tahu namanya. Oh, beginikah jika alien manusia jatuh cinta pada pandangan pertama? Bukan. Ini kagum. Kagum karena kecantikannya, tidak lebih. Bolehkah?

Boleh, kataku. saking kagumnya, saya sampai nyari dia ke facebook, kaskus, sama twitter bermodalkan kata kunci "Ichel" yang tidak menghasilkan apa-apa. Sayang dua juta tiga ratus empat puluh sayang.

Dengan ini saya mengumumkan kepada seluruh Aliens pembaca blog ini kalau ada yang kenal sama si "Ichel" ini, tolong jangan bilang kalau saya suka melihat senyumnya. Jangan bilang juga kalau saya jadikan fotonya sebagai Foto profil di Facebook. Tolong jangan, ini sangat rahasia. Tapi kalau mau bilang, bilang saja. Paling tidak, dia tahu. Hahaha <--- Tawa ini, silahkan artikan sendiri apa maknanya.





Rindu yang Bicara Sendiri

Rindu yang Bicara Sendiri

Ini, kubakar kembang api dengan air mata yang menjadikannya pelangi. Percikannya mengingatkan pada pantai yang kita garis dengan langkah-langkah dan mimpi yang menjadikannya cinta. Ini, kulukis kembali gambar-gambar yang telah lama itu dengan garis sketsa baru yang menjadikannya riuh.

Postingan dari Galeri Sakit Hati. Entah kenapa ingin juga diposting di sini.
Hmmhh.
Percakapan tentang Tahun yang Diulang-ulang

Percakapan tentang Tahun yang Diulang-ulang

Namanya Lia, teman se-angkatan saya di Komunikasi Unhas. Badannya kecil tapi tidak kecil-kecil amat, tidak, tidak. Tidak seperti ukuran jempol kayak yang kalian pikirkan. Sekarang ini dia lagi ada di dalam kereta api ke Jakarta, ikutan study tour sama teman-teman yang lain. Kenapa saya tidak ikut? Hm. Banyak alasannnya. Oke, tapi bukan itu juga permasalahan yang ingin saya bagi ke rekan Aliens pada tengah malam yang merangsang ini #loh?
Ini tentang percakapan saya dengan Lia tempo hari tentang tahun yang diulang-ulang.

Lia: "Abang, apa zodiakmu?"
Tyar: "Cancer"
Lia:"Ulangtahun mu kapan kah?"
Saya: (Diam)
Lia: "Abang! Kapan ulangtahun mu?!"
Saya: "Mau yang asli apa yang akte?"
Lia: "Yang asli lah!"
Saya: "Oh, bulan tujuh"
Lia: "Tanggalnya?"
Saya: "Rahasia"
Lia: (Mengeluh) "Kenapa rahasia?"
Saya: "Ndak. Malas"
Lia: "Malas kenapa?"
Saya: "Malas saja!"
Lia: "Nanti kuliat di Facebook!"
Saya: "Sudah disembunyikan dari awal"
Lia: "Bagaimana caranya orang tahu kalau gitu?"
Saya: "Kalau memang peduli pasti bakalan cari tahu sendiri kok"
Lia: "Lha? Bagaimana caranya orang mau tunjukkan kepeduliannya kalau mereka ndak tahu?"
Saya: (Diam. Mikir. Menaikkan bahu)
Lia: "Hmmm..."

Perkataan Lia tempo hari, ada benarnya.
Anak yang Lahir Namanya Gerhana dan Terang Bulan

Anak yang Lahir Namanya Gerhana dan Terang Bulan

Oke, kita langsung saja ke proses lahirnya sang bayi, proses kehamilan kita skip saja, itu akan makan waktu sembilan bulan. Seandainya ada tetangga kita yang ngelahirin pada malam ini juga, mungkin bayinya akan dinamai Gerhana. Kalau sudah besar, dia bisa menggerakkan benda-benda bahkan orang hanya dengan menghentakkan badannya di udara, dan secara ajaib, musuh akan terlempar.

Haha. Malam ini banyak orang yang membicarakan Gerhana Bulan di wall fb sama di kaskus. Barusan juga saya ke teras untuk membuktikannya sendiri, yang saya lihat, bulannya terang sekali, indah sekali tanpa mengerti konsep umbra dan penumbranya, yang penting, bulan malam ini cantik sekali, tapi tentu saja, buat aku, Kamu yang tercantik, Beb. *pletak*

Sebenarnya, dibandingkan Gerhana Bulan, Terang bulan menurut saya lebih enak. Favorit saya terang bulan keju. FYI, di terang bulan di beberapa kota besar lain itu dikenal sebagai martabak manis. Yup, entah kenapa sesampai di Makassar namanya berubah menjadi secantik itu.

Seandainya malam ini kalian, istri, ibu, kakak, adik atau mungkin suami(?) kalian melahirkan, kira-kira akan menamai anaknya Gerhana atau Terangbulan? You choose.
Puisi yang Gatal. Randomness

Puisi yang Gatal. Randomness

Amuba. Amuba. Makhluk bersel satu. Ingin kugaruk inti selmu.
Paus. Paus. Mamalia yang besar bukan kepalang. Ingin kugaruk gigimu jika ada.
Jerapah. Jerapah. Lehermu panjang. Tinggalmu di rerumputan, biar kugaruk biar tidak gatal. Mandi. Mandi. Dengan sabun, biar teman-temannya amuba mati.

Amuba mati tidak meninggalkan belang, bukan juga gading. Kalau gatal maunya digaruk. Gatal. Gatal.
Kalau yang gatal Gita Gutawa, jangan digaruk. Nanti papanya marah. Mending nikahi dulu. Nikahi Gitanya, jangan bapaknya. Kasihan Gitanya nanti. Kasihan karena tidak dinikahi. Gita. Gita. Kalau gatal biar dia garuk sendiri.

Pohon kelapa tidak bisa gatal, tapi bisa digaruk, tapi buat apa? Kalau gatalnya di kepala baru digaruk.
Dari amuba sampai artis, semua bisa gatal. Semua bisa digaruk.
Mari galakkan gerakan menggaruk. Selama bukan menggaruk pantat singa yang sedang kelaparan. Kecuali jika kamu ingin digaruk cakarnya yang besar-besar tajam.

Komikstrip Chapter 3: Di Kios Alpukat

Foto by Sari.
Model: Tyar and Rina
Location: Pasar Terong Makassar. Mumpung yang punya kios alpukat belum datang.













Curhat dan Metode Mengusir Nyamuk Digabung jadi Satu

Di sinilah saya, terduduk di dalam warkop Mammiri, tepatnya di kursi kuning meja keempat. Di depannya ada tiang yang setengahnya dianyam bambu, sedangkan di belakang ada jendela yang tidak kemasukan angin karena di sana tidak ada ruang untuk angin bertukartambah.

Saya yang kini telah berambut cukup panjang ini duduk ditemani jus alpukat yang kental, di dalamnya diberi susu kental manis rasa coklat tak lupa sebatang wafer yang cokelatnya bergulung-gulung, teman-teman biasa memanggilnya astor. Sebatang wafer yang sudah sangat jarang ditemui.





Dan di sana, di pintu masuk ada tiga orang pengamen. Penjual suara yang sejujurnya, suaranya sangat pas-pasan. Adapula Uya Kuya di Televisi, (katanya) sedang menghipnotis. Yang dihipnotis ABG. Cewek. Menjawab pertanyaan macam-macam dengan teramat lancar sembari (katanya) dalam pengaruh hipnotis, hebatnya lagi, sambil nyanyi dangdut: Kucing Garong.

Tadi pagi saya sukses bangun siang, siangnya pukul 10 pagi. Benar-benar tidak sehat dan kesannya sangat pemalas sekali. Tapi jangan berpikir jelek dulu, Kawan. Itu bukan karena saya malas, tapi karena malamnya saya mengalami gangguan tidur yang cukup parah berkat musuh kita bersama: Nyamuk. Iya. Nyamuk. Nyamuk (Inggris: Mosquito; Bugis: Namo; Prancis: Nggak tahu) benar-benar sukses menggagahi tubuh saya setiap malam.

Hebatnya lagi, nyamuk di rumah saya seperti sudah kesetanan. Beragam obat nyamuk mulai dari yang legenda banget: Anti nyamuk bakar sampai yang future banget: Anti nyamuk elektrik juga tidak ngaruh. Anti nyamuk oles? No, Thank You. Saya sedang kena iritasi kulit. Meski di rumah ada kelambu, sayang kelambunya robek.

ABG yang Dihipnotis Uya Kuya nyanyi lagi, kali ini dia joget

Ternyata, masih ada metode yang belum saya coba untuk menangkal nyamuk-nyamuk yang kesetanan itu yang akan saya share kepada kalian kawan baik saya! Metode ini saya namakan: Teknik membuat nyamuk berdarah-darah. Stay tune! Dear Mosquitos, You better watch out!

Kita mulai!
  •  Karena nyamuk tidak bisa berenang, cobalah tidur di dalam air! Metode ini memang belum pernah diteliti secara ilmiah. Namun bukti bahwa ikan dan makhluk air lainnya belum ada yang pernah tergigit nyamuk tentu saja sudah cukup meyakinkan bahwa metode ini sudah pasti berhasil.
  • Manfaatkan musuh alami: Berpura-puralah menjadi tokek! Tidurlah dengan sarung atau selimut yang motifnya batik, kenapa? Karena motifnya yang sangat mirip dengan motif kulit tokek. Jangan lupa, buatlah suara "Tokeeekkk" setiap lima menit supaya lebih meyakinkan. Dengan motode ini, nyamuk akan terkecoh dan kita bisa tidur dengan tenang! (Catatan: Ketika menggunakan metode ini, usahakan tetap tidur di lantai, jangan di dinding)
  • Buat mereka kapok! Tangkap satu atau dua ekor nyamuk lalu teriak keras-keras di telinganya "Nguuuuuuung", biar mereka tahu itu rasanya tidak enak. Setelah itu diharapkan mereka akan kapok. Metode ini sangat-sangat efektif.
Sekian dulu yah, di depan sana ternyata ada kawan-kawan lama ane lagi ngumpul. Ane ke sana dulu ye. Bubbye, I Love You *Kiss*

Jangan-jangan Alvidha Itu...

Pas lagi nggak ada kerjaan di rumah, daripada memandangi kecantikan tetangga yang lagi nggak ada di rumah *lha, trus apanya yang mau dipandangi kalau dia ndak ada?*, saya yang baru saja dinobatkan sebagai bukan siapa-siapa dalam pernghargaan yang tidak pernah ada ini (jangan emosi kalau bahasanya berantakan, kalau ndak suka tutup saja halaman ini, tapi bocoran, di bagian bawah postingan ini ada yang bagus loh!) memutuskan untuk main hape saja. Luar biasa.

Saya pun memutuskan meminjam hapenya mama' yang ada OperaMini gaulnya, diketiklah alamat blogger.com oleh jemari saya, dan kagetlah saya. Seakan bumi berhenti berputar, ada sebuah postingan yang benar-benar telah memelintir saya habis-habisan (ini bahasa metafor, jangan dianggap serius). Tulisan apakah gerangan? Jusuf Kalla, ketua PMI pun tak tahu.

Baca Tulisannya di Sini

Penasaran, barusan saya membuktikan kebenaran berita tersebut, dan berkat Alvidha yang membuatkan postingan yang bertajuk seperti itu, foto saya di sana yang tadinya cuma satu, bertambah jadi dua. Oh, rasanya gimanaaaa gicyu.

***
Makan Pukis Dulu
***

Entah kenapa foto saya yang kelihatan kayak Andika-Kangen-Band itu bisa nangkring dengan gagahnya seperti itu. Yah, apa boleh buat. Semoga dengan ini pelanggan Reg (Spasi) Tyar yang sengaja berlangganan untuk dapat foto-foto akyu tidak kecewa karena ternyata foto saya baru saja terpampang di google.

Tapi bagaikan senjata makan tuan, pagar makan tanaman, telur di ujung tanduk, ayam mati di lumbung padi, dan lain lubuk lain ikannya, karena mengeposkan tulisan semacam itu, jadilah foto Alvidha juga, Alhamdulillah sukses mendulang popularitas yang juga cukup besar di halaman itu. Mau bukti?



Hehehe, Jangan-jangan Alvidha itu...