Masih akan Tetap Bertahan.

Masih akan Tetap Bertahan.

Aku kan bertaaaaaahannnnn meski takkan mungkin...
Mengenang sikapnya, walau perihhh..
Walau perihhh
(saya tahu liriknya salah, tapi yang nyampe ke telinga saya memang seperti itu. saya memang tidak terlalu suka dengan Wali, heh?!)


Sebelum memulai, saya ingin meminta maaf dulu pada blog ini, "Maafkan saya, Blog! Sudah seminggu saya tidak menuliskan postingan baru. Tapi malam ini saya kembali!" Halah ~
Pertama, izinkan saya mengucapkan selamat hari Kartini untuk seluruh perempuan dan laki-laki di seluruh Indonesia. Biar bagaimana pun, suatu saat akan  terlukis surga di bawah kaki mereka, perempuan.

Tapi postingan kali ini tidak akan berbicara soal hari Kartini. Jauh, jauh dari itu. Aniway, Saya suka  blogwalking. Jalan-jalan berkunjung ke blog sahabat. Apalagi sama blognya anak-anak rumahblogger.com. Itung-itung nyari sapa tau ternyata ada anak RB yang tinggal di Makassar dan bisa diajak cerita soal blog. Okeh, ngomong-ngomong soal blog. Belakangan banyak temen yang minta dibikin blog. Sepertinya blog sudah semakin populer yah, Kawan?!

Oh iya, blog saya kemarin sudah saya pasangkan gadget googlefriendconnect loh! Jadi sudah bisa difollow pake akun twitter dan lain-lain.
*Eh, barusan saya masuk ke link situs aneh (baca: bokep) padahal lagi di warkop terbuka. Sialan. Gara-gara iklan ndak jelas di situs ndak jelas*

Satu, sepertinya saya akan tetap bertahan dengan template klasik. Yup, i'm using classic HTML. It's kinda fun and memusingkan. Memang agak memusingkan, tapi kalau pakai classic HTML kayaknya bebas dan asik sekali. Meskipun susah mencari tutorialnya, Yep. Hampir semua tutorial yang saya temui dikhusukan untuk layout baru XML, kayak templatenya Galerisakithati begitu lah. Yang klasik yang elegan lah.

Dua, kalau hampir semua bloggers berburu-buru domaim[dot]com murah dan mulai mengupdate domain, sepertinya saya akan tetap setia pada domain[dot]blogspot ini. Kenapa eh kenapa?
Karena menurut saya, domain dot blogspot lah yang menandakan bahwa halaman yang sedang teman-teman yang budiman ini adalah sebuah blog. Hhe ~

Tiga, hubungan saya dengan si gadis sudah membaik.
(Saya tahu ini sama sekali tidak penting, yang penting adalah gunakan pestisida ramah lingkungan)
Salam, Bloggers! Kalau ada yang mau tukaran link, komentar saja di Sini.
Okeh, Dadah! Salam sama papah.
Masih akan Tetap Bertahan.
4/ 5
Oleh

1 komentar

Halo! Terima kasih sudah meninggalkan komentar. Mohon maaf untuk sementara, komennya saya moderasi dulu ya karena banyaknya komen spam yang masuk.
EmoticonEmoticon